5 Aktivitas Sederhana yang Bisa Kamu Lakukan selain Scrolling Media Sosial

Daftar Isi
ilustrasi scrolling media sosial (pexels.com/Kerde Severin)
Berbagai konten yang hadir dalam media sosial mungkin terlihat begitu menarik. Tak jarang, mungkin kamu menghabiskan waktu yang lama untuk sekedar scrolling media sosial tanpa ada tujuan yang pasti. Namun, pernahkah kamu merasa bahwa sekedar scrolling sosial media tanpa tujuan justru menghabiskan waktumu? Mungkin kamu pernah menyesal setelah sadar bahwa waktu terlewat begitu saja. 

Namun demikian, secara tidak sadar kamu tetap mengulanginya di esok hari. Sejenak, bisa jadi itu membuatmu kesal dengan diri sendiri. Berikut adalah 5 aktivitas sederhana yang bisa kamu lakukan selain scrolling media sosial. Harapannya dengan melakukan aktivitas ini, kamu dapat mendistraksi dirimu sehingga bisa sejenak terlepas dari media sosial. Simak terus!

1. Membaca Buku

ilustrasi membaca buku (pexels.com/Christina Morillo)
Bagi sebagian orang, membaca buku mungkin terasa berat. Mungkin kamu juga merasa seperti itu. Tapi, tentu tidak ada salahnya mencoba aktivitas ini. Mungkin kamu memiliki buku yang sudah lama dibeli, tapi justru belum kamu baca. 

Kamu bisa menyempatkan waktu meski hanya 10 menit untuk membaca. Tentu kamu tidak hanya bisa membaca buku secara fisik karena justru banyak sekali fasilitas untuk membaca melalui smartphone. Kamu bisa membaca melalui aplikasi atau website tertentu yang menyediakan bacaan untuk kamu baca. 

Hal itu justru lebih baik karena meski kamu tetap menggunakan smartphone, tapi kamu memiliki tujuan jelas—membaca. Ini bisa membuat kamu tidak merasa membuang waktu dengan melakukan hal tanpa tujuan.

2. Olahraga Ringan

ilustrasi peregangan (pexels.com/KATRIN BOLOVTSOVA)
Melakukan aktivitas yang tidak biasa kamu lakukan seperti olahraga pasti terasa menantang. Namun nyatanya, olahraga tidak harus berat. Kamu tidak harus memaksa diri melakukan rangkaian olahraga yang terasa menyiksa. Itu justru akan membuatmu semakin malas melakukannya. 

Coba lakukan hal sederhana di awal seperti peregangan dan mungkin jalan di tempat. Perengangan juga tentunya penting bagimu yang bekerja seharian duduk di depan komputer. Hal ini bisa membuat tubuhmu merasa lebih releks. Meski terlihat sederhana, itu akan membuat fisikmu terasa lebih baik dibandingkan tidak olahraga sama sekali.  

3. Journaling Melakukan Refleksi

ilustrasi journaling (pexels.com/Los Muertos Crew)
Dibandingkan hanya scrolling media sosial, kamu bisa melakukan refleksi diri melalui journaling. Journaling tentu tidak hanya sekedar membuatmu merasa lebih baik, tapi itu juga bisa membuatmu lebih mengenal diri sendiri. Dengan journaling, kamu bisa menuliskan perasaan yang kamu rasakan, pengalaman yang kamu alami, dan juga pikiran yang terlintas olehmu. 

Itu tentu menjadi semacam fasilitas yang menampung isi pikiranmu, terutama jika kamu merasa overthinking. Hal ini tentunya amat baik daripada kamu menimbun banyak beban di pikiran kemudian justru mengalihkannya dengan scrolling media sosial. Cobalah lakukan aktivitas ini dan rasakan manfaatnya.  

4. Merapikan Kamar

ilustrasi merapikan tempat tidur (pexels.com/Monstera Production)
Hal ini mungkin terlihat sederhana, tapi siapa yang mengira aktivitas ini justru bisa bermanfaat. Merapikan kamar mungkin terasa tidak penting dan sepele. Kamu bahkan bisa melakukannya nanti. 

Tapi, sekedar merapikan tatanan meja dan kasur di kamar supaya lebih rapi ternyata bisa membantu moodmu lebih baik. Dilansir dari newporthealthcare.com, ternyata dunia luar kita mempengaruhi apa yang ada dalam diri kita, begitupun sebaliknya. Ini juga termasuk saat hal di sekitarmu lebih tertata, maka kamu juga bisa merasa lebih baik. 

Bahkan saat kamu merasa tidak baik, secara tidak sadar hal di sekitarmu—misalnya kamar—bisa terlihat berantakan. Cobalah ambil langkah pertama untuk mulai menata kamarmu. Tak jarang, beberapa orang di luar sana mengalihkan pikirannya yang terasa berantakan dengan merapikan kamar atau rumahnya.

5. Menyiapkan To-Do List

ilustrasi membuat to-do list (pexels.com/LinkedIn Sales Navigator)
Mempersiapkan hari esok tentunya penting. Hal ini agar kamu merasa lebih siap dan tahu apa yang akan kamu lakukan esok hari. Bayangkan ketika kamu tidak tahu apa yang harus kamu lakukan dan merasa memiliki banyak waktu kosong. 

Ketika itu, mungkin kamu akan memilih scroll media sosial karena merasa tak ada hal yang benar-benar perlu kamu lakukan. Dengan membuat to-do list, kamu akan tahu rangkaian aktivitas apa yang harus kamu lakukan. 

Tentu saja ini akan membuatmu lebih terorganisir dan produktif karena kamu sudah merencanakannya sejak awal. Kamu bisa membuat to-do list di buku tulis atau juga di smartphone yang kamu miliki.

Nah, itulah beberapa aktivitas sederhana yang bisa kamu lakukan selain scrolling media sosial. Scrolling media sosial tentu tidak salah selama kamu melakukannya dalam batas normal dan tidak membuat produktivitas harianmu terganggu. 

Aktivitas di atas bisa kamu lakukan mulai dari durasi yang singkat dan tahapan yang mudah agar kamu tidak merasa kapok melakukannya. Semoga kamu bisa menjalani hari dengan sebaik-baiknya!

***

TENTANG PENULIS

Ahmada Rahmadhani, seorang perempuan kelahiran Sidoarjo yang tertarik dalam dunia kepenulisan. Menulis baginya adalah salah satu ekspresi jiwa yang mampu mengurai pikiran yang penuh. Menulis, pendidikan, dan bahasa Inggris adalah beberapa hal yang berusaha ia tekuni akhir-akhir ini. Ia dapat dihubungi melalui emailnya, ahmadarahmadhani@gmail.com

Komunitas Ufuk Literasi
Komunitas Ufuk Literasi Aktif menemani pegiat literasi dalam belajar menulis sejak 2020. Menghasilkan belasan buku antologi dan sukses menyelenggarakan puluhan kegiatan menulis yang diikuti ratusan peserta.

Posting Komentar